613 Mitsvot Pasal VII Tentang Perlakukan Terhadap Non-Yahudi
613 MITSVOT
Rincian Perintah Hukum Taurat
PASAL VII
TENTANG PERLAKUAN TERHADAP GOYIM (NON-YAHUDI)
BUTIR 53-58
53. Mengasihi orang asing (Ulangan 10:19) | To love the stranger.
Ulangan 10:19 Sebab itu haruslah kamu menunjukkan kasihmu kepada orang asing, sebab kamu pun dahulu adalah orang asing di tanah Mesir. [And you are to love those who are foreigners, for you yourselves were foreigners in Egypt.]
54. Tidak menghina atau mencelakai orang asing dengan kata-kata (Keluaran 22:21) | Not to wrong the stranger in speech.
Keluaran 22:21 "Janganlah kautindas atau kautekan seorang orang asing, sebab kamu pun dahulu adalah orang asing di tanah Mesir. [Do not mistreat or oppress a foreigner, for you were foreigners in Egypt.]
55. Tidak menipu orang asing dalam hal keuangan (Keluaran 22:21) | Not to wrong the stranger in buying or selling.
Keluaran 22:21 "Janganlah kautindas atau kautekan seorang orang asing, sebab kamu pun dahulu adalah orang asing di tanah Mesir. [Do not mistreat or oppress a foreigner, for you were foreigners in Egypt.]
56. Tidak kawin-mengawin dengan goyim (Ulangan 7:3) | Not to intermarry with gentiles.
Ulangan 7:3 Janganlah juga engkau kawin-mengawin dengan mereka: anakmu perempuan janganlah kauberikan kepada anak laki-laki mereka, ataupun anak perempuan mereka jangan kauambil bagi anakmu laki-laki; [Do not intermarry with them. Do not give your daughters to their sons or take their daughters for your sons.]
57. Boleh menagih hutang dari orang asing (Ulangan 15:3) | To exact the debt of an alien.
Ulangan 15:3 Dari seorang asing boleh kautagih, tetapi piutangmu kepada saudaramu haruslah kauhapuskan. [You may require payment from a foreigner, but you must cancel any debt your fellow Israelite owes you.]
58. Boleh memberikan pinjaman dengan bunga kepada orang asing (Ulangan 23:20) | To lend to an alien at interest.
Ulangan 23:20 Dari orang asing boleh engkau memungut bunga, tetapi dari saudaramu janganlah engkau memungut bunga — supaya TUHAN, Allahmu, memberkati engkau dalam segala usahamu di negeri yang engkau masuki untuk mendudukinya." [You may charge a foreigner interest, but not a fellow Israelite, so that the Lord your God may bless you in everything you put your hand to in the land you are entering to possess.] ***
Rewrited by
©HEP
Posting Komentar untuk "613 Mitsvot Pasal VII Tentang Perlakukan Terhadap Non-Yahudi"